Bagan: Pengertian dan Kegunaan dalam Struktur Organisasi


bagan-pengertian-dan-kegunaan-dalam-struktur-organisasi
Ilustrasi bagan


Bagan: Pengertian dan Kegunaan dalam Struktur Organisasi - Dalam kehidupan berorganisasi, kita telah mengenal dengan yang namanya bagan. Bagan dalam struktur organisasi ini sangat penting, karena kegunaannya yang sangat dibutuhkan dalam organisasi. Berikut ini adalah pengertian bagan menurut beberapa ahli. Lantas apa yang dimaksud dengan bagan organisasi. Lanjut!

Arti Bagan Menurut Beberapa Ahli


1.       Ralp Currier Davis (1951:539)

Menurutnya, suatu bagan organisasi adalah suatu grafik atau semigrafik yang menunjukkan keterangan-keterangan yang pasti tentang fungsi-fungsi, pengelompokan-pengelompokan fungsi, dan garis-garis tanggung jawab, wewenang serta akuntabilitas dalam organisasi

2.       Henry G. Hodges (1956:136)

Secara singkat Hodges memberi arti bagan organisasi sebagai rancangan struktur organisasi.

3.       George R. Terry (1967:622)

Pengertian bagan organisasi menurut Terry adalah suatu gambaran lukisan dari suatu struktur organisasi. Menurutnya, hal itu dianggap sebagai suatu gambar struktur organisasi; itu menunjukkan bahwa satuan-satuan organisasi, hubungan-hubungan, dan saluran-saluran wewenang yang sah.

4.       Louis A. Allen (1949:289)

Dalam bukunya yang berjudul Organization and Management, mengartikan bagan organisasi dengan suatu alat yang melukiskan dengan nyata yang menunjukkan data organisasi.

5.       Lyman A. Keith & Carlo E. Gubellini (1958:400)


Buku mereka berdua yang berjudul Bussines Management menjelaskan pengertian bagan organisasi sebagai penggambaran seperti lukisan hubungan fungsi-fungsi dan individu-individu serta menunjukkan tingkatan dan aliran serta tanggung jawab.

6.       Victor Lazzaro (1959:84)

Arti bagan organisasi menurut Lazzaro adalah suatu tipe khusus dari bagan yang dipakai untuk melukiskan hubungan pekerja. Itu adalah salah satu dari sistem bagan-bagan yang paling terkenal dan sama mudahnya untuk mengerti dengan menggambarnya. Bagan terdiri dari sejumlah kotak-kotak yang menggambarkan orang, pekerjaan, atau dua-duanya, yang dihubungkan sedemikian rupa supaya menunjukkan garis-garis wewenang dan tanggung jawab.


Jadi, dari seluruh pengertian mengenai bagan organisasi menurut beberapa ahli di atas, maka kita dapat menyimpulkan bahwa pengertian bagan adalah gambar struktur organisasi yang ditunjukkan dengan garis-garis ataupun kotak-kotak yang disusun menurut kedudukannya yang masing-masing memuat fungsi tertentu dan satu sama lain dihubungkan dengan garis-garis saluran wewenang.

Setelah kita mengetahui apa yang dimaksud dengan bagan organisasi, kita perlu mengetahui apa saja fungsi, manfaat, ataupun kegunaan bagan organisasi. Mari kita ulas bersama.

Kegunaan Bagan Organisasi


1. Dengan bagan organisasi kita dapat mengetahui besar atau kecilnya suatu organisasi

Dari bagan organisasi kita bisa lebih tahu seberapa besar suatu organisasi. Hal tersebut bisa dilihat dari, misalnya jumlah pengurus dan jumlah satuan-satuan organisasi.

2. Bagan organisasi dapat memberi tahu kita garis-garis saluran wewenang

Dari bagan organisasi kita dapat mengetahui garis-garis koordinasi dan instruksi. Siapa yang memerintah dan siapa yang diperintah, serta siapa dengan siapa yang saling berkoordinasi. Untuk mengetahui pengertian koordinasi klik di sini.

3. Bagan organsasi dapat memberi tahu kita berbagai macam satuan organisasi yang ada

Bagan organisasi tidak hanya menampilkan, misalnya ketua, wakil, dan bendahara saja, melainkan juga satuan-satuan organisasi, seperti koordinator, biro, dan lain sebagainya.

4. Agar kita mengetahui rincian aktivitas dari satuan-satuan organisasi

Bentuk bagan serta macamnya itu sangat bervariasi, dengan sebuah bagan yang menampilkan rincian aktivitas satuan-satuan organisasi, kita dapat mengetahui seberapa sering dan tingkat keaktifan suatu organisasi

5.       Kita mengetahui setiap jabatan yang ada dalam suatu organisasi

Bagan organisasi juga menampilan jabatan-jabatan yang ada dalam suatu organisasi, misalnya ketua, wakil ketua, sekretaris, wakil sekretaris, dan sebagainya

6.       Rincian tugas dari pengurus organisasi dapat kita ketahui

Tugas-tugas yang diemban oleh pengurus dalam suatu organisasi dapat kita ketahui melalui bagan, sehingga dengan bagan tersebut kita tidak perlu bertanya, apa tugasnya dia, apa tugas kamu, dan apa tugasku.

7.       Kita dapat mengetahui nama, pangkat, golongan pangkat para pengurus

Dengan bagan organisasi kita akan mengetahui siapa dan menjadi siapa setiap orang yang berada dalam sebuah organisasi.

8.       Bagan organisasi dapat memberi tahukita berapa jumlah pengurus

Secara mudah, dengan adanya bagan organisasi membuat kita tahu jumlah keseluruhan pengurus dalam sebuah organisasi.

9.       Dengan bagan organisasi kita dapat mengetahui wajah pengurus

Dalam bagan organisasi foto kita dapat mengetahui wajah sang pengurus, jadi ketika ingin bertemu ataupun koordinasi dengan yang bersangkutan, kita tidak lagi kebingungan dalam mencarinya.

10.   Bagan organisasi memberikan pengetahuan kepada kita kedudukan setiap pengurus

Siapa yang menjadi bawahan dan siapa yang menjadi atasan akan terlihat jelas dalam bagan organisasi.

11.   Dengan adanya bagan organisasi membuat kita dapat menilai, apakah suatu organisasi telah menerapkan asas-asas organisasi dengan baik

Kita bisa tahu ketika melihat bagan organisasi tentang, misalnya ketepatan rentangan kontrol organisasi, jenjang organisasi, keseimbangan kedudukan satuan organisasi, keseimbangan rincian aktivitas, ataupun tugasnya. Sehingga dengan menilai semua itu kita dapat memberikan bahan evaluasi bagi organisasi.


Nah, itu tadi merupakan beberapa kegunaan bagan organisasi. Semoga dengan artikel ini rekan-rekan mendapatkan pengetahuan baru dan manfaat. Terimakasih


Source and Reference:
  • Dasar-Dasar Organisasi (Sutarto)

0 Response to "Bagan: Pengertian dan Kegunaan dalam Struktur Organisasi"